Ambon – Luasnya wilayah perairan Indonesia seringkali menjadi sasaran empuk untuk dijadikan tindak kriminal. Disinilah peran Bea Cukai sebagai community protector atau menjaga wilayah Indonesia dari perdagangan ilegal.

Selasa(01/03) John Reynold Serlaloy, PFPBC Bea Cukai Ambon berkesempatan berbagi pengalamannya pada acara Bastori Pagi. Ketika berada di seksi Penindakan dan Penyidikan (P2) John berbagi pengalamannya ketika melakukan penindakan di Teluk Ambon.
John menjelaskan bahwa ketika turun di lapangan, selalu ada godaan yang datang dari luar. “Waktu itu saya ditawari dan dinego oleh salah satu kru kapal supaya kapal yang kami tindak waktu itu tidak ditangkap”,ucap John. Namun penawaran itu ditolak secara tegas ditolak, dan kapal yang tadinya akan keluar daerah pabean tersebut berhasil digagalkan oleh Tim P2 Bea Cukai Ambon.

Dari kisah tersebut, pesan yang dapat diambil adalah jaga integritas, jangan pernah mau untuk menerima uang atau barang dan semacamnya karena kita sebagai pegawai negeri telah mengemban amanah dan tugas negara.
Ambon, 6 November 2025 – Bea Cukai Ambon melaksanakan…..lanjutkan membaca
Ambon, 5 November 2025 – Bea Cukai Ambon kembali melaksanakan…..lanjutkan membaca
Ambon, 3 November 2025 – Bea Cukai Ambon melaksanakan Bastori pada Senin (3/11) di…..lanjutkan membaca
Ambon, 30 Oktober 2025 – Bea Cukai Ambon mengikuti kegiatan…..lanjutkan membaca
Ambon, 27 Oktober 2025 – Bea Cukai Ambon melaksanakan Bastori pada Senin (27/10) di…..lanjutkan membaca