Ambon (16/12) Masih dalam suasana memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia dengan tema Menuju Indonesia Bebas Dari Korupsi. Bea Cukai bersama dengan Instansi Vertikal Eselon I Kementerian Keuangan Provinsi Maluku mengadakan sosialisasi di Lantai 2 Maluku City Mall.
Kegiatan ini bertujuan untuk menularkan semangat anti korupsi serta memperkenalkan Instansi Vertikal dibawah Kementerian Keuangan Provinsi Maluku kepada masyarakat Ambon
Tidak lupa Bea Cukai juga memberikan penjelasan terkait tugas dan fungsi dari Bea Cukai kepada masyarakat serta memberikan wawasan apa itu impor, ekspor, barang kiriman, barang bawaan penumpang. Tidak sedikit pengunjung yang bertanya mengenai kebijakan ketika akan bepergian ke luar negeri.
Dapat dilihat dari raut wajah-wajah pengunjung mall yang semula terlihat penasaran kemudian ikut enjoy karena selain memberikan sosialisasi, kegiatan kali ini juga diwarnai dengan adanya games serta dimeriahkan dengan penampilan flashmob oleh seluruh pejabat dan pegawai Instansi vertikal Kementerian Keungan di Provinsi Maluku.
#beacukairi #beacukaimakinbaik #beacukaimaluku #beacukaiambon
Ambon (24/4) – Kantor Bea Cukai Ambon menerima kunjungan Asisten…..lanjutkan membaca
Ambon (23/4) – Pagi ini, Bea Cukai Ambon kembali…..lanjutkan membaca
Ambon (21/4) – Bea Cukai Ambon melaksanakan kegiatan Bastori…..lanjutkan membaca
Ambon (15/4) – Dalam rangka mempererat sinergi antara Direktorat Jenderal…..lanjutkan membaca