Ambon (18/11/2022) Rabu sampai dengan Kamis kemarin (16&17 Nov–red)) Bea Cukai Ambon secara simultan melakukan pelayanan ekspor di bidang perikanan. Tak tanggung-tanggung kali ini tim Bea Cukai Ambon yang terdiri dari Pelaksana Pemeriksa Frans Mige Lamawuran dan Jourdan Renaldy Agasta melakukan pengawasan Ekspor terhadap 2 PEB Harta Samudera dan 1 PEB dari PT ASTB.
Proses pengawasan pemuatan dilakukan di Pelabuhan Yos Sudarso Ambon, dan berlangsung dari malam hari sampai dengan subuh. Negara tujuan ekspor kali ini adalah Vietnam. Pengawasan pemuatan dilakukan di pelabuhan karena kontainer uk 40 feet ini tidak bisa dibawa menuju lokasi perusahaan yang hanya berjarak ± 30 km karena kondisi kontur jalan di Ambon. Tercatat Harta Samudra mengekspor sebanyak 2 kontainer frozen yellow fin tuna dengan total berat ± 50 ton dan PT ASTB 1 kontainer frozen yellow fin tuna dengan total berat ± 25 ton. Kontainer - kontianer ini diberangkatkan dengan menggunakan sarana pengangkut laut Kapal Meratus Pekanbaru dan nantinya akan diangkut lanjut di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya untuk diberangkatkan dengan kapal tujuan ekspor ke Vietnam. Ketiga eksportasi ini berhasil menyumbang total devisa USD 714.099,18 ke kas negara.
Melihat geliat ekspor perikanan menjelang akhir tahun semakin meningkat, Bea Cukai Ambon berkomitmen siap memberikan pelayanan prima selama 24/7 demi kelancaran ekspor dari Maluku, Ambon khususnya.
Bea Cukai Ambon memperoleh indeks 3,748…..lanjutkan membaca
Ambon 23/12/2024 Jumat (20/12) Bea Cukai Ambon mengikuti kegiatan Peningkatan Kompetensi Pegawai tentang Keahlian Berkomunikasi yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah…..lanjutkan membaca
Ambon 26/11/2024 Pagi tadi Bea Cukai Ambon menggelar webinar dalam rangka memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) Tahun 2024 dengan…..lanjutkan membaca
Ambon (21/11) - Rabu (20/11) Bea Cukai Ambon melaksanakan in house training yang dibawakan oleh Kepala Seksi Kepatuhan Internal dan…..lanjutkan membaca
Ambon 15/11/2024 – Rabu (13/11) Bea Cukai Ambon melaksanakan in house training yang dibawakan oleh pelaksana pemeriksa Thoriq Mahhaban. Pada…..lanjutkan membaca