Ambon(26/03/2021) Menjadi kegiatan yang rutin dilakukan tiap seminggu sekali, pelatihan atau in house training kali ini mengangkat tema tentang Tatalaksana Penindakan. Tema tersebut dibawakan oleh Pejabat Fungsional Ahli Pertama Bea Cukai Ambon John Reynold Serlaloy.
Dengan tetap mematuhi protokol kesehatan, pelaksanaan IHT dilakukan secara online bagi pegawai yang Work From Home dan bagi pegawai yang Work From Office hadir di ruang PKCDT. Dalam Materi yang disampaikan, John Reynold Serlaloy memberikan lima topik pembahasan terkait kegiatan penindakan, penelitian pra penindakan, penentuan skema penindakan, patroli dan operasi penindakan serta penentuan hasil penindakan.
Dengan pelaksanaan IHT yang rutin dilakukan ini, seluruh pegawai Bea Cukai Ambon mendapat pengetahuan lebih dan diharapkan semua pegawai tidak hanya mengetahui namun juga memahami mengenai Tatalaksana Penindakan.
Ambon (8/5) – Untuk pertama kalinya, komoditi Live Clam…..lanjutkan membaca
Ambon (7/5) – Dalam upaya meningkatkan pengetahuan dan kompetensi pegawai, Bea Cukai…..lanjutkan membaca
Ambon (7/5) – Bea Cukai ambon menggelar Apel Rutin Bulan Mei di Halaman Kantor Bea Cukai…..lanjutkan membaca
Ambon (29/4) – Bea Cukai Ambon menerima kunjungan Kepala Balai Karantina…..lanjutkan membaca
Ambon (24/4) – Kantor Bea Cukai Ambon menerima kunjungan Asisten…..lanjutkan membaca