Baca Berita

Kuliah untuk Masa Depan Lebih Baik (Stori Par Bae)

Ambon (26/2) – Pagi ini Bea Cukai Ambon mengadakan kegiatan Stori Par Bae di Aula Masohi, Kantor Bea Cukai Ambon. Stori Par Bae kali ini dibawakan oleh PBC Donny Pattinusa. Donny berbagi cerita mengenai pengalamannya dalam meraih gelar sarjana.

Dalam kesempatan ini, Donny mengingatkan para pegawai Bea Cukai Ambon untuk terus belajar serta tidak menunda waktu untuk kuliah. Kuliah bukan hanya tentang mengejar gelar atau mendapatkan nilai tinggi. Lebih dari itu, kuliah adalah investasi terbesar yang dapat dilakukan untuk masa depan yang lebih baik. “Jangan sampai kita menyesal karena tidak memanfaatkan waktu, serta menunda untuk kuliah, karena nantinya bisa menghambat karier kita kedepannya,” pesan Donny.

Di akhir kegiatan, Donny berharap agar setiap pegawai dapat memanfaatkan waktu sebaik-baiknya serta terus belajar untuk menjadikan setiap langkah yang kita ambil menjadi berarti. Kuliah bukan hanya untuk sekarang, tapi untuk masa depan yang lebih baik.

Eselon I Kementerian Keuangan