Ambon (24/11/2021) – Setelah roadshow kunjungan tim Bea Cukai Ambon ke PT. SDW (Sumber Daya Wahana) kamis (18/11) lalu, kini saatnya membahas persiapan ekspor bersama tim peningkatan ekspor provinsi Maluku serta calon eksportir PT. SDW.
Baca juga : https://bcambon.beacukai.go.id/baca/cocoa-bean-seram-kualitas-grade-a.html
Jarak dan waktu bukan masalah untuk membahas dan membantu proses persiapan ekspor biji coklat PT. SDW dari Seram. Rabu Pagi tepat jam 9.00 WIT di Ambon hadir secara daring Saut Mulia Kepala Kantor Bea Cukai Ambon yang menginisiasi rapat pembahasan secara daring ini beserta tim, Dinas Pertanian, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Maluku, Karantina Pertanian, Pengangkut PT. SPILL dan Meratus. Dimana sebagian juga hadir secara online Kepala Stasiun Karantina Pertanian Ambon Aris Hadiyanto dari Pekan Baru, sedangkan PT. SDW hadir dari Seram Bambang Manager Plantation, William dari Jakarta.
Seperti diketahui PT. SDW yang tergabung dalam PT. Olam Indonesia selama ini melakukan ekspor biji coklat melalui Surabaya. Dengan adanya kebijakan managemen baru maka eksportasi akan langsung dilakukan melalui Maluku, Seram tepatnya. Kendala-kendala permasalahan alur logistic dan tranportasi dibahas bersama untuk menemukan persamaan persepsi agar kendala yang mungkin terjadi dapat diantisipasi seminimal mungkin.
Saut Mulia di awal diskusi menyampaikan,‘’Kami minggu lalu berkesempatan untuk mengunjungi perkebunan PT. SDW di Seram Utara bagian Timur, dari segi produksi memang kualitas biji coklat PT. SDW masuk grade A++, saat ini kita fokus masuk ke masalah logistiknya. Saya sampaikan juga ke Pak Bambang, coba dihitung cost logistiknya per kilo kalau diantar dari Seram ke Pelabuhan Yos Sudarso Ambon berapa, kalau dari Pelabuhan Kobisadar Seram langsung ke Surabaya berapa? Opsi pastinya tentunya diekspor langsung dari Kobisadar Seram yang terdekat dari perkebunan.’’ Ini nanti yang kita bahas lebih detil.
‘’Kami berharap setelah pembahasan ini akan ada pembahasan berikutnya,’’imbuh Bambang diakhir diskusi. Tentunya semua berharap ekspor langsung cocoa bean of seram ini dari bumi Maluku dapat terwujud.
Ambon, 24 Juli 2025 — Dalam semangat memperkuat sinergi dan…..lanjutkan membaca
Ambon, 24 Juli 2025 — Dalam upaya mendukung pengembangan…..lanjutkan membaca
Ambon (21/7) – Bea Cukai Ambon kembali menggelar kegiatan…..lanjutkan membaca
Ambon (16/7) – Bea Cukai Ambon kembali mengadakan kegiatan…..lanjutkan membaca
Ambon (16/7) – Bea Cukai Ambon bersinergi dengan Kanwil DJBC…..lanjutkan membaca